oleh

Antisipasi Pelonjakan Kasus Covid-19, Bupati Paser Hadiri Rakor Arahan Presiden RI

Nmcborneo.Com Tana Paser – Bupati Paser dr Fahmi, mengikuti rapat koordinasi (Rakor) pengarahan oleh Presiden Indonesia, Jojo Widodo terkait antisipasi pelonjakan kasus gelombang kedua melalui video conferance (Vicon) bertempat di Pendopo Bupati Paser, Senin (17/5/2021).

“Tadi pengarahan Presiden ada dua hal harus berhati hati dan waspada kemungkinan kenaikan covid-19 pasca lebaran,”kata dr Fahmi

Hal kedua yang menjadi perhatian dari Presiden RI Joko Widodo adalah ekonomi.

“Yang kedua adalah peningkatan ekonomi, dua arahan itu di sampaikan oleh Presiden RI ke pada kami,”ujarnya.

Dia juga menyampaikan bahwa kondisi covid-19 khusus wilayah Kabupaten Paser trennya saat ini menurun.

“Terakhir yang kami pantau kemarin jumlah kasus covid-19 di Paser masuk pada zona orange,”terangnya.

Selain itu, lanjut Fahmi, bahwa seperti yang di sampaikan oleh Presiden RI bahwa untuk saat ini pariwisata tidak bisa dibuka, selama masih zona merah orange maka aktivitas yang menimbulkan kerumunan khususnya pariwisata maka diberlakukan penutupan. [AR/Redaksi]

Komentar