oleh

Apresiasi Keberhasilan Disporapar, Wabup : Festival Ekonomi Kreatif Akan Menjadi Magnet Untuk Pertumbuhan Ekonomi Paser.

Tana Paser, Nmcborneo.com- Karnaval Batik Paser sebagai Salah satu rangkai festival ekonomi kreatif dalam rangka memperingati hari pariwisata dunia (World Tourism Day) berlangsung unik dan meriah. Bertempat di Gentung Temiang KM 5 Tanah Grogot, Sabtu (17/9/2022) sore. Wakil Bupati Paser Hj Syarifah Masitah Assegaf, SH hadir bersama unsur Forkopimda serta ratusan warga Tana Paser.

Para peserta karnaval unjuk gigi menampilkan keunikan kostum yang didesain sekreatif mungkin. Beberapa diantaranya menonjolkan corak batik khas Paser yang dipadukan dengan berbagai unsur khas Kalimantan seperti bekantan, burung engau, serta unsur khas lainnya yang menggambarkan kearifan lokal Kalimantan khususnya kabupaten paser.

Karnaval ini di ikuti oleh 25 peserta yang berasal dari berbagai LSM (Lembaga Swadaya Masyarakat) yang ada di Kabupaten Paser maupun luar kabupaten.

Wakil Bupati Syarifah Masitah, Kepala Disporapar Muksin Palinrungi bersama peserta Karnaval Batik Paser

Ungkapan terima kasih dan apresiasi yang sebesar – besarnya disampaikan Masitah Assegaf kepada Dinas Pemuda, Olahraga, dan pariwisata (Disporapar) sebagai penyelenggara serta seluruh peserta yang telah mensukseskan dan memeriahkan giat tersebut.

Masitah berharap agar kedepannya Festival seperti ini dapat melibatkan pelajar sekolah, sehingga dapat menumbuhkan rasa cinta akan seni budaya khususnya batik khas paser.

“Mudah-mudahan nanti juga ada fashion show batik paser bila perlu dilibatkan sekolah – sekolah,” ujar masitah dalam sambutannya

Sebagai Salah satu rangkaian festival ekonomi kreatif 2022, karnaval Batik Paser sukses mendapatkan atensi yang besar dari masyarakat kabupaten Paser. Terbukti dengan antusiasnya massa yang hadir menyaksikan Karnaval ini.

Penulis : Mekka
Editor : Redaksi

Komentar