oleh

Satintelkam Polres Paser Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama Dengan DPP TAKA

Nmcborneo.com, Tana Paser – Dalam rangka menjaga Kantibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum polres Paser, Satintelkam melaksanakan silaturahmi dan buka puasa bersama dengan Dewan Pimpinan Pusat Tameng Adat Kalimantan di Kedai Sampan Senin (26/4/2021).

Dari Satintelkam sendiri dalam kegiatan itu, KBO Satintelkam IPDA Hari Suswato mengingatkan terkait himbauan pemerintah pusat dan daerah mengenai larangan mudik di bulan ramadhan tahun 1442 Hijriah dalam rangka mencegah penyebaran covid-19.

banner

Mengingat saat ini pandemi covid-19 belum mereda secara menyeluruh dan khususnya wilayah kabupaten Paser masih masuk zona merah.

Selain itu Hari juga berpesan agar pengurus TAKA turut serta menghimbau untuk menjaga keamanan ketertiban masyarakat di wilayah Kabupaten Paser.

Ditempat yang sama, Ketua DPP Tameng Adat Kalimantan (TAKA) Adi Rahman mengucapkan terimakasih kepada pihak Polres Paser yang mana kegiatan ini bertujuan mengajak semua pihak khususnya masyarakat agar tetap mematuhi himbauan dari pemerintah daerah.

“Khususnya himbauan ajakan tidak mudik dan menjaga kindusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat, kami akan terus menginstruksikan kepada semua pengurus baik ranting maupun cabang yang ada di setiap kecamatan agar selalu berkoordinasi dengan Polsek yang ada,” kata Ketua DPP TAKA

Dikatakan, untuk mempermudah dalam menjalankan roda organisasinya pengurus TAKA lebih mengedepankan legalitas strutural organisasi hingga tingkat bawah.

“Bentuk kesiapan untuk menjaga Kantibmas kabupaten Paser, hari ini sesuai wilayah 10 PAC yang sudah terbentuk kami melakukan deklarasi sebagai bentuk dukungan kepada Pemerintah dan Polres Paser,” terangnya.

Selain itu DPP TAKA dalam Deklarasinya menyatakan mendukung langkah pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran covid-19 dengan menjauhi keramaian, melaksanakan 5 M dan tidak mudik pada lebaran idul Fitri nanti. [AR/Redaksi]

Komentar