oleh

PPP Gelar Musancab, Anggota PPP Gaungkan Kemenangan Masa Lalu.

TANA PASER, Nmcborneo, com – Diikuti 10 Pengurus Anak Cabang (PAC), Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Cabang Paser gelar musyawarah anak cabang (Musancab) di sekretariat PPP Paser, Kamis (31/3/2022) pagi.

Saat dikonfirmasi, Wakil Sekretaris PAC PPP Pahrial, SE mengatakan bahwa kegiatan tersebut digelar dalam rangka membentuk pengurusan anak cabang yang baru di setiap Kecamatan, sekaligus konsolidasi partai untuk mendobgkrak suara di PPP pada pemilu 2024.

banner

“Saat ini kondisi Partai berlambang Ka’bah tersebut tetap solid, nanti mereka yang sudah terbentuk ketua, sekretaris dan strukturnya maka mereka wajib membentuk pengurus ranting didalamnya.” Ungkap Pahrial kepada Nmcborneo.com

Pelaksanaan Musyawarah anak cabang turut dihadiri oleh Ketua DPC Azhar Bahrudin, Ketua Majlis Pertimbangan Abdul Latif Thaha dan majelis pertimbangan Syariah beserta PAC Paser.

Menurutnya Pahrial, dalam kegiatan musyawarah seluruh Pengurus Anak Cabang diperkuat ada persoalan tugas pokok kepartaian yaitu merampungkan struktur pengurus baru anak cabang partai serta penyusunan data base menggunakan aplikasi yang wajib di isi oleh pengurus PAC dan ranting.

“Dalam PPP kita siapkan pemutakhiran data, itu bisa dibuka Play Store SIKAPPP, jadi semua anggota bisa mengisi keanggotaannya Tanpa harus datang ke Kabupaten, cukup buka aplikasi tersebut,” terang Pahrial

Bahkan, menurutnya dari ketua Majelis Syariah dan tokoh tokoh PPP turut meminta agar mulai sekarang memasang bendera setiap anak kecamatan dan ranting yang ada di Desa sebagai harapan kejayaan yang pernah dicapai sebelumnya bisa kembali.

“Kita dari PAC berharap agar seluruh pengurus PPP mempersiapkan diri mulai saat ini dalam menghadapi pemilu, dengan harapan agar setiap dapil ada kursi yang diperoleh,” pungkasnya. [AR/Redaksi]

Komentar