oleh

Spektakuler! H. Tony : Panggung Gembira Trubus Iman Gambarkan Karakter Santri

Tana Paser, Nmcborneo.com – Pondok Pesantren Modern Trubus Iman menggelar Pekan Perkenalan Khutbatul Arsy sebagai implementasi dari kurikulum kehidupan yang membingkai seni dalam dakwah dengan mengedepankan etika dan estetika dengan mengusung tema “Kebersamaan dalam Keragamam untuk Menggapai Ridho Allah.”

Sebagai penutup giat tersebut, lebih kurang 600 santri tampil dihadapan orang tua santri dan undangan, dalam pagelaran Seni Panggung Gembira 611 sebagai sebuah maha karya seni akbar para santri Trubus Iman.

banner

Serangkaian aksi kesenian, keterampilan, bela diri dan beragam pendidikan extra kulikuler lainnya ditargetkan sebagai momentum mengasah daya tahan, daya juang, daya kreasi dan inovasi serta berbagai daya pengembangan diri, sekaligus menjadi media pembelajaran yang aktif bagi seluruh peserta dan tamu undangan yang hadir pada kesempatan tersebut.

Menurut Fonder sekaligus Pewaqif Ponpes Trubus Iman H. Toni Budi Hartono, Pendidikan Trubus Iman didesain berdasarkan 3 Pilar. Diantaranya Pendidikan Karakter yang dianggap penting bagi Generasi santri ketika mereka berkiprah di tengah-tengah masyarakat.

“Karakter ini terbagi 2, ada karakter mental dan karakter kinerja. Nah gambaran pertunjukan hari ini adalah bentuk dari karakter kinerja yang dipertunjukkan,” Ungakap H. Toni

Menurutnya, kalaborasi, kerjasama, memimpin dan dipimpin semua menjadi karakter para santri yang tergambar pada kegiatan Panggung Gembira yang dilaksanakan pada Minggu, [28/08/22] tersebut.

“Didalam Pesantren ini, kami ingin melahirkan generasi yang tidak seperti fenomena diluar,” ungkapnya yang menggambarkan tentang terpenuhnya karakter namun justru bermental korupsi. Ia menilai ada kegagalan dalam pendidikan karakter mental sebagai orang berpendidikan yang seperti demikian.

Kepada seluruh santri yang terlibat dalam pagelaran Panggung Gembira ini, H Tony tidak sungkan menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya atas kesuksesan kegiatan tersebut. “Pak Haji bangga sekali, mulai pagi sampai terakhir semangatnya bergelora. Luar biasa penampilan kalian,” Ungkapnya di sambut riuh tepuk tangan seluruh undangan dan santri.

Ia juga mengajak kepada para orang tua santri yang hadir juga turut berbangga kepada anak anak mereka atas kegigihannya menimba ilmu di Pesantren Trubus Iman. [Redaksi]

Komentar