TANA PASER, Nmcborneo.com – Sektor Pariwisata Kabupaten Paser seharusnya mampu menjari salah satu pendongkrak sumber pendapatan daerah, dengan catatan selama pariwisata masih dikunjungi dan mendapatkan perhatian dari Pemerintah Daerah.
Hal tersebut diungkap Anggota DPRD Komisi II Aspiana yang mengatakan bahwa terkait pariwisata di Kabupaten Paser perlu untuk disosialisasikan, sebagai referensi situs pariwisata mana yang bisa menjadi opsi untuk dikunjungi. “Seperti Wisata Gunung embun, dan Goa tengkorak misalnya,” kata Aspiana, Selasa (19/4/22).
Goa Tengkorak yang ada di Batu Kajang menurut Aspiana sangat perlu di promosikan oleh pemerintah daerah, karena selain wisata yang dibanggakan oleh masyarakat khususnya masyarakat Batu Kajang juga ada peninggalan sejarah yang mengandung cerita zaman perang dimana didalam goa tersebut terdapat tengkorak.
“Untuk masuk mengkases wisata goa tengkorak kita melewati sungai dan jembatan gantung, itu perlu diperhatikan karena akses tersebut harus diperbaiki,” ungkapnya.
menurut Aspiana, selain tempatnya sangat strategis untuk masyarakat berkunjung di saat liburan, para pengunjung juga bisa menikmati indahnya alam yang masih sangat natural.
Sama halnya dengan Wisata gunung embun yang juga tak kalah menariknya, sebuah obyek wisata teranyar di Kabupaten Paser yang berada di wilayah Desa Luan Kecamatan Muara Samu. Sempat viral, Gunung embun tercatat memiliki pemandangan yg tak kalah menarik dengan gunung yang ada daerah lainnya.
“Embun yang tebal yang kerap muncul di pagi hari mempunyai daya tarik tersendiri membawa wisatawan seperti berada di negeri di atas awan. Tapi ini masih banyak bangunan yang butuh support pemerintah terutama akses jalan menuju ke sana masih banyak yang harus di perbaiki.” lanjut Aspiana
Pihaknya dari Komisi II siap bersama Pemerintah Daerah terutama Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata bergandeng tangan untuk menyuarakan terkait perbaikan serta kekurangan yang masih sangat butuh perhatian dan alokasi dana, terutama akses jalan. “Kerena masyarakat selama pandemi ini butuh tempat wisata dan hiburan,”
“Kita dan Disporaparpariwisata harus bersama sama ikut mensosialisasikan tetang wisata wisata yg ada di Kabupaten Paser, agar pengunjung lebih antusias hadir dan membangkitkan pariwisata lokal,” pungkasnya. [AR/Redaksi]
Komentar